Rabu, 20 November 2013

Mengapa Harus Zahir ?

Anda tidak perlu mempelajari teori akuntansi untuk menggunakan Zahir, selama transaksi-transaksi yang terjadi di perusahaan Anda masih dapat diinput melalui form transaksi yang telah disediakan, seperti mencatat pembelian, penjualan, pembayaran hutang piutang, kas masuk dan kas keluar, pemakaian barang, perakitan barang, pindah gudang, dan berbagai transaksi lainnya, karena seluruh transaksi tersebut dapat diinput melalui form yang sesuai yang secara otomatis akan membuat jurnal debet-kredit. Teori akuntansi baru diperlukan jika Anda ingin membuat transaksi penyesuaian/adjustment yang cukup kompleks, serta mencatat transaksi yang terkait dengan akuntansi biaya yang banyak terjadi di pabrik/manufaktur besar.

Akuntansi adalah suatu proses mencatat, mengklasifikasi, meringkas, mengolah dan menyajikan data, transaksi serta kejadian yang berhubungan dengan keuangan sehingga dapat digunakan oleh orang yang menggunakannya dengan mudah dimengerti untuk pengambilan suatu keputusan serta tujuan lainnya.
Maka dari itu harus di butuhkannya media pembantu plus penunjang yang sangat amat baik untuk membantu proses kinerja pencatatan akuntansi. Banyak media software yang telah diluncurkan di seluruh dunia dengan berbagai penciptanya, salah satunya ZAHIR.
Zahir Accounting adalah software akuntansi keuangan terbaik penuh inovasi yang sangat berbeda dengan software akutansi lainnya, zahir membuat Laporan Keuangan Dalam Hitungan Detik. Zahir sendiri adalah Software Akuntansi Peraih Berbagai Penghargaan Bergengsi, diantaranya ; Penghargaan Menkominfo tahun 2002-2004, penghargaan presiden RI tahun 2003, penghargaan enterprise 50 tahun 2006, juara pertama teknopreneur award tahun 2008, iso 9001:2008 tahun 2010.
Zahir sangat mempermudah pembukuan, dimana seluruh jurnal akuntansi dan laporan keuangan dibuat secara otomatis tanpa perlu mengerti teori akuntansi yang mendalam. Mempermudah kita dalam mengambil keputusan bisnis, karena dilengkapi berbagai analisa laporan keuangan perusahaan, seperti analisa rasio, break even point analysis, berbagai grafik dan laporan interaktif yang menarik dan terintegrasi.
Dengan segala kelebihannya, Zahir Accounting Software lebih tepat disebut ‘business management software’. Software akuntansi lainnya hanya dirancang untuk mencatat jurnal transaksi, membuat laporan laba rugi dan laporan neraca, yang hanya mudah digunakan oleh mereka yang mengerti teori akuntansi, Zahir Accounting mudah digunakan oleh siapa saja. Dan zahir Accounting adalah software accounting Indonesia terbaik.
PT .Zahir Internasional merupakan pengembang software dengan nama Zahir Accounting sejak tahun 1996. Didukung tim terbaik dan inovator cerdas, mulai dari programmer handal yang membuat produk hebat, tim implementasi yang berpengalaman membangun sistem di berbagai bisnis dan customer service yang memberi pelayanan terbaik.
Kini produk Zahir Accounting hadir di lebih dari 30 kota di seluruh Indonesia melalui jaringan cabang, agen dan reseller serta digunakan lebih dari 30 perguruan tinggi ternama, sehingga lulusannya telah siap menggunakan produk Zahir Accounting.
Zahir Accounting Ver. 1.0 dibuat pertama kali pada tahun 1996 dan pada tahun 1997, mulai dikembangkan versi 2.0 dan mulai dipasarkan pada tahun 1999. Zahir Accounting telah digunakan lebih dari 30.000-an user di Indonesia, telah memperoleh beberapa penghargaan di tingkat nasional.


0 komentar:

Posting Komentar